Contoh Surat Rekomendasi - surat rekomendasi adalah sebuah surat yang menjelasan adanya rekomendasi
atau rujukan kepada pemegang surat dari sebuah institusi atau
perorangan mengenai nilai lebih dalam sesuatu hal.
Penggunaan surat rekomendasi ini contohnya seperti surat rekomendasi kerja atau surat rekomendasi permohonan bantuan .
Untuk membuat surat rekomendasi ini ada beberapa hal yang perlu di perhatikan diantaranya :
1. posisi dari pemberi rekomendasi (kepala instasi tertentu)
2. lama pemberi rekomendasi mengenal kita
3. kualifikasi kelebihan-kelebihan kita terutama yang menonjol
dan dibawah ini adalah contoh surat rekomendasi
COP INSTASI
Nomor : /RA AL-Islam/X/2010
Perihal : Permohonan
Rekomendasi
Kepada Yth.
Kepala Kementerian Agama
Kantor Kabupaten Batang
Jalan Perintis Kemerdekaan No. 14
Batang
Assalamu’alaikum Wr. Wb.,
Bertalian dengan rencana RA Al
Islam Watesalit Batang akan merehabilitasi berat gedung serta akan mengajukan
Proposal Permohonan Bantuan Subsidi Dana Rehabilitasi Berat Gedung kepada Menteri
Agama RI, untuk kepentingan tersebut kami mohon dengan hormat kepada Bapak
untuk memberikan rekomendasi dengan pertimbangan sebagai berikut :
1. Keadaan gedung sebagai
tempat pelaksanaan proses belajar mengajar sudah mengalami kerusakan yang
berat.
2. Bahwa kemampuan Orang Tua
/ Wali Murid dan masyarakat sekitar terbatas gunan mendanai sarana peningkatan
pendidik tersebut.
3. Apabila permohonan
bantuan tersebut terkabul akan besar sekali manfaatnya.
Demikian permohonan ini kami
sampaikan. Atas perkenan pemberian rekomendasi Bapak kami sampaikan terima
kasih dan akan kami gunakan sebagaimana mestinya.
Batang, 4 Oktober 2010
Kepala RA Al Islam Watesalit,
Musdalifah, S.Pd.I
Demikian Contoh Surat Rekomendasi yang bisa saya postingkan. Atas perkenan kunjungan anda saya sampaikan terima kasih, dan semoga bermanfaat